Selasa, 03 April 2012

Photoshop CS4 Jam 4


1.     Rectangular Marquee Tool
Untuk membuat seleksi berbentuk kotak atau persegi panjang. Caranya pilih Rectangular Marquee Tool, klik dan drag untuk membuat seleksi. Untuk mengubah ukuran/posisi seleksi, klik meni Select> Transform Selection. Untuk membalik seleksi, klik menu Select> Inverse atau Shift+Ctrl+I. lalu klik tombol Set to default color photoshop. Pilih foreground color berwarna hitam dan background color berwarna putih. Tekan Delete, maka gambar yang di seleksi dihaous. Untuk menghilangkan seleksi, klik meni Select> Deselect atau Ctrl+D.

2.     Elliptical Marquee Tool
Digunakan untuk membuat seleksi berbentuk lingkaran. Aktifkan Elliptical Marquee Tool. Gunakan perintah Select> Transform Selection bila perlu. Setelah menyeleksi, aktifkan Move Tool. Untuk undo pemotongan gambar tekan Alt+Ctrl+Z. sambil menekan Alt pada keyboard, ulangi menarik gambar terseleksi. Bila dilakukan dengan benar maka gambar akan terbuat duplikatnya. Untuk mengubah ukuran atau memutar gambar, klik menu Edit> Free Transform.

3.     Polygonal Lasso Tool
Untuk seleksi dengan bentuk lain. Aktifkan Polygonal Lasso Tool. Dengan menggunakan Polygonal Lasso Tool, buat titik seleksi hingga seluruh gambar terseleksi. Gunakan Move Tool untuk menyalin gambar yang diseleksi.

4.     Magnetic Lasso Tool
Tool ini mendeteksi area gambar yang kontras secara otomatis. Aktifkan Magnetic Lasso Tool. Klik pada gambar untuk membuat titik awal seleksi, selanjutnya geser pointer hingga kembali ke titik awal seleksi. Selesai menyeleksi, gunakan Burn Tool untuk menggelapkan suatu objek gambar. Pastikan gambar latar tidak terpengaruh.





5.     Magic Wand Tool
Untuk membuat seleksi pada area gambar yang memiliki warna senada. Aktifkan Magic Wand Tool, seleksi beberapa bagian. Aktifkan Polygonal Lasso.. pastikan memilih opsi Subtrack from selection. Gunakan Polygonal Lasso untuk menyeleksi area seleksi yang tidak diperlukan.

6.     Quick Selection Tool
Menyeleksi warna yang senada dengan menggunakan brush. Aktifkan Quick Selection Tool. Untuk mengurangi seleksi, aktifkan opsi subtract from selection.

7.     Color Range
Klik menu Select> Color Range. Geser slide Fuzziness ke kanan hingga kotak preview di bawagnya menunjukkan siluet subjek foto. Gunakan Polygonal Lasso Tool. Setelah perbaikan, tekan Ctrl+U. dalam kotak Hue/Saturation, atur bagian gambar yang diseleksi berubah menjadi biru.

8.     Quick Mass Mode
Klik tombol Edit in Quick Mask Mode atau Q. klik tombol default color, dan tombol reverse. Tekan Ctrl+Del. Aktifkan Brush Tool. Pilih jenis brush Soft Round 45 px, Mode:Normal, Opacity: 100, Flow:100. mulailah membuat seleksi pada rambut. Naikkan nilai hardness, sehingga pinggiran brush menjadi lebih solid. Untuk melihat hasil selesi, klik tombol Edit in normal mode.

Hasil Photoshop CS4 Jam Ketiga dan Keempat:

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEh7ss4VdFfORqWQYWtd46K7cM6d0gKtUP0-mhxNC-21ioz0D876KAlkQBO7Nm1Fz1nR0fK_h5Nb14iGvH_eCQCwFVlCwYYrG5prB02eE-ZPWdncqN8-tPNTLsS551mtvzy-IJvNMFMzQKTZ/s200/sibro.jpg

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEikDBAGMB_3Usr2Cj1oVdHqrovjTD-smc7G43-mwBsbIeHRfDT5uRIaQlWK28Fyba2tPa0WhDnqlv4HAlJlofBx0D6uJcVD7AhigqtkBd77QyOXlC-nazgqCohnIONBRycrh11vGgkWht93/s200/mainbola.jpg

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgHL5mnCpAT_6pD2-S79hIFV4n-QEvMHcX4nMFgeAzivpNOjRs_tIP4o-CdnBtwQqTFXQZJHP8Dz1MmueR8yU40Fqx1aKR9ianjnxNELI36sPFH_V_heSr4pnw6pE8PHtT_qTl1mdTu-Ork/s200/pendekar.jpg

Photosohop CS4 Jam 2


1.      Auto Correction
Auto Correction adalah perintah untuk perbaikan warna dan pencahayaan pada foto. Untuk mengkoreksi warna secara otomatis, klik menu Images > Auto Color atau tekan Shift+Ctrl+B. untuk memperbaiki kontras gambar secara otomatis, klik menu Image > Auto Contrast atau tekan Alt+Shift+Ctrl+L. Pada Photoshop CS4, terdapat fitur koreksi otomatis baru yang bernama Auto Tone. Gunanya untuk mengoreksi tonal warna pada foto. Caranya klik menu Images > Auto Tone atau tekan Shift+Ctrl+L.
2.       Histogram & Levels

Histogram merupakan panel grafik yang menunjukkan distribusi cahaya pada gambar. Salah satu cara untuk mengubah grafik histogram adalah dengan menggunakan panel levels. Klik menu Image > Adjustments > Levels atau tekan Ctrl+L unyuk menampilkan kotak dialog levels. Menggeser slider shadows ke kanan akan membuat area warna gelap pada gambar menjadi semakin gelap. Sedangkan menggeser slider highlights ke kiri berakibat sebaliknya. Menggeser slider midtones ke kanan untuk mengubah warna-warna tengah menjadi semakin gelap, geser ke kiri untuk sebaliknya.

3.       Curves

Perintah curves menggunakan garis kurva. Perintah curves memiliki satu fitur baru yang memudahkan anda untuk membuat garis kurva langsung. Klik menu Image > Adjustments > Curves atau tekan Ctrl+M untuk menampilkan kotak dialog curves. Klik tombol Auto untuk menerapkan perintah AutoCurves.

4.       Brightness/Contrast

Untuk mengatur Brightness dan Contrast. Klik menu  Image > Adjustments > Brightness/Contrast untuk menampilkan kotak dialog Brightness/Contrast. Semakin besar nilai Brightness/Contrast, gambar menjadi lebih terang/cerah.

5.       Shadows/Highlights

Untuk memperbaiki foto yang subjek maupun latarnya lebih gelap/terang. Klik menu Image > Adjustments > Shadows/Highlights. Bila menemukan masalah pencahayaan gambar yang lebih kompleks, tampilkan kembali kotak dialog Shadoes/Highlights dan tandai pilihan Show More Option.


6.       Exposure

Untuk meniru perubahan gambar ketika setting exposure pada kamera digital diubah. Menentukan banyaknya cahaya yang disimpan oleh sebuah foto. Klik menu Image > Adjustments > Exposure untuk menampilkan kotak dialog exposure. Jika anda menaikkan nilai exposure maka foto akan bertambah terang. Dan juga sebaliknya. Bila diperlukan, anda juga dapat menyesuaikan nilai Offset dan Gamma Correction.

7.       Hue/Saturation

Dapat memilih untuk mengubah elemen warna tertentu atau keseluruhan elemen warna pada sebuah foto. Klik menu Image > Adjustment > Hue/Saturation atau tekan Ctrl+U untuk menampilkan kotak dialog Hue/Saturation. Untuk mengubah keseluruhan foto, tandai opsi Colorize.

8.       Color Balance

Untuk mengubah keseimbangan warna pada sebuah foto. Klik menu Image > Adjustment > Color Balance atau tekan Ctrl+B untuk menampilkan kotak dialog Color Balance. Anda cukup menggeser slider menuju ke warna yang diinginkan. Pada bagian Tone Balance, tentukan area warna gambar yang ingin diubah keseimbangan warnanya.

9.       Match Color

Dengan Match Color, anda dapat menyesuaikan warna dan pencahayaan pada dua buah gambar yang berbeda. Klik menu Image > Adjustment > Match Color untuk menampilkan kotak dialog match color. Pilih salah satu gambar menjadi Source  (gambar acuan). Bila efek dari match color terlihat berlebihan, aktifkan opsi Neutralize. Bisa juga menaikkan nilai Fade. Di atas slider fade, terdapat slider Color Intesity yang fungsinya mirip dengan Saturation. Sedangkan slider Luminance berfungsi untuk mengatur tingkat kecerrahan gambar sewaktu penerapan match color.

10.   Black & White

Klik menu Image > Adjustment > Black & White atau tekan Shift+Alt+Ctrl+B. klik tombol Auto untuk mengatur setting Black & White secara otomatis.

11.   Photo Filter

Untuk meniru efek filter pada lensa kamera. Klik menu Image > Adjustment > Photo Filter untuk menampilkan kotak dialog photo filter. Naikkan nilai density untuk memperkuat efek photo filter pada gambar, begitu sebaliknya.

Hasil dari soal jam kedua:

Senin, 13 Februari 2012

LIBURAN

Liburanku sih biasa aja aku tidak pergi kemana-mana hanya di rumah. Tapi aku bisa pergi kemanapun aku mau bersama kakak ku. Kecuali hari sekolah karena ayahku harus kerja.

Pada hari pertama liburan aku pergi ke mall bersama keluargaku. Saat samapi kita beli tiket untuk nonton film mission impossible yang terbaru. Sesudah itu kita makan dulu karena filmnya baru mulai 2  jam lagi. Kita makan di restoran bernama sushi groove. Tempat itu sangat  populer  di kalangan remaja. Tapi karena tempatnya sangat ramai kita harus menunggu selama 10 menit untuk duduk. Sesudah makan kita pergi jalan-jalan karena masih 1 jam lagi film dimulai. Kita mampir dulu ke toko baju. Dan liat-liat toko-toko yang lain. Saat mendekati jam 5 kita langsung ke bioskokp karena filnya akan dimulai. Filmnya sangat seru kita selesai nonton sekitar jam 7. Setelah nonton kita pergi ke tempat cuci foto untuk mencuci film kameraku. Dan setelah itu kita pulang karena sudah malam sekali.

Pada hari kedua liburanku kita pergi ke mall lagi karena kakakku ingin membeli baju untuk acara ulang tahun yang akan didatanginya. Kita sampai di mall sekitar jam 3 sore. Kita mencari baju sangat lama karena kakakku tidak bisa menentukan ingin membeli baju apa. Saat jam 5 aku ingin nonton Sherlock holmes. Karena itu aku dan kakaku pergi beli tiket dan langsung nonton karena filmnya langsung mulai. Filmnya selesai jam 8. Setelah itu aku dan keluarga pergi makan malam di pinggir jalan yaitu nasi goreng kambing. Tempatnya sangat ramai jadi kita harus mengantri. Setelah itu kita harus pulang Karena sudah malam.

Dan setelah itu aku dan kakakku dan ibuku di rumah sajan. Karena ayahku harus kerja. Jadi selama liburan ini aku hanya di rumah dan pergi ke mall. Atau kadang-kadang kita tidak kemana-mana karena semua tempat sangat ramai Karena liburan sekolah.

Selasa, 18 Oktober 2011

Kenapa Kita Tak Bangga dengan Bahasa Indonesia?

Kenapa Kita Tak Bangga Dengan Bahasa Indonesia?

Kenapa Kita Tak Bangga dengan Bahasa Indonesia?
Kenapa Kita Tak Bangga dengan Bahasa Indonesia?
Bahasa menunjukkan bangsa. Setiap bangsa pasti memiliki bahasanya sendiri, dan merasa bangga dengan bahasa mereka. Bahkan mereka berusaha keras untuk memperkenalkan bahasa bangsanya ke forum-forum international. Meskipun mereka  tahu bahwa bahasa Inggris telah menjadi bahasa Internasional yang banyak dipakai oleh masyarakat dunia dalam berkomunikasi. Kebanggaan itu akan terlihat ketika mereka bernarsis diri dalam blog mereka seperti para peserta didik saya yang sangat bangga dengan sekolahnya. Lihatlah wajah-wajah mereka dalam foto di atas!
Saya tertegun sesaat, ketika salah satu sahabat saya bercerita tentang kunjungannya ke beberapa negara di Eropa. Orang Perancis sangat bangga dengan bahasa nasionalnya. Setiap turis asing yang melancong ke negerinya akan diarahkan untuk mengenal, dan mengerti bahasa Perancis. Begitupun dengan orang Jerman, dan Swiss. Berbeda sekali dengan negeri yang kita cintai ini. Kita justru lebih suka berbahasa Inggris daripada bahasa sendiri. Para turis asing yang berwisata ke negeri ini tidak kita arahkan untuk mengenal, dan mengerti bahasa Indonesia. Jarang sekali saya temui, ada turis asing dari manca negara yang langsung diajarkan bahasa Indonesia oleh guide atau pemandu wisata di negeri ini. Misalnya dengan kata-kata, “Hai apa kabar?” atau “Selamat datang di negeri impian dan negeri surgawi Indonesia”.
Hal yang lebih menyakitkan lagi, para guru  di sekolah RSBI diminta menyampaikan materi pelajarannya dalam dua bahasa (Bahasa Inggris, dan Bahasa Indonesia), dan kalau bisa bahasa Inggrisnya lebih ditonjolkan ketimbang bahasa Indonesia, karena sekolah sudah diharuskan untuk bertaraf internasional dengan menguasai bahasa Inggris. Padahal tidak seperti itu seharusnya penerapan bilingual dalam pembelajaran di sekolah.
Bahasa hanya sebagai sarana saja menyampaikan pesan. Jadi, bila seorang guru ingin pesannya sampai kepada para peserta didik, gunakanlah bahasa Indonesia dalam menyampaikan materinya, dan bukan memakai bahasa Inggris yang terlihat keren didengar, tetapi tidak dipahami pesannya oleh peserta didiknya. Oleh karenanya, penerapan dua bahasa (bilingual) di sekolah-sekolah kita, terutama sekolah RSBI/SBI harus dievaluasi segera agar supaya generasi penerus bangsa ini bangga dengan bahasa Indonesia.
Bahasa Indonesia harus terus dipakai dalam dunia pendidikan kita. Posisinya tak boleh tergantikan dengan bahasa internasional. Bahasa Indonesia harus terus berkembang, dan dikembangkan oleh para guru di sekolah agar kesusastraan terus bermetamorforsis mencapai keindahannya. Bahasa Indonesia harus menjadi bahasa resmi di negeri sendiri dalam hal berkomunikasi. Dia harus menjadi tuan rumah di negerinya sendiri.
Sebagai sarana komunikasi, bahasa juga mampu membangun keterampilan berkomunikasi, keterampilan menyampaikan pendapat, gagasan, dan pandangan dalam menyikapi suatu persoalan yang dihadapi dalam kehidupan pada era global ini. Keterampilan seperti itu tentu sangat dibutuhkan dalam menghadapi tantangan zaman.Tak Terkecuali, para blogger yang telah memiliki blog sendiri di internet, dan mengelolanya secara mandiri.
Kenapa kita tak bangga dengan bahasa Indonesia?
Dalam perkembangan teknologi informasi dan komunikasi (TIK) saat ini, blog berhasil merebut perhatian masyarakat dan menjadi trend yang sangat digemari, terutama di kalangan pengguna internet. Atas dasar itu, banyak lembaga menyelenggarakan lomba blog dengan maksud untuk memberikan penghargaan kepada pembuat blog yang bernilai unggul, baik dari sisi artistik, informatika, maupun kemanfaatan isi yang termuat di dalam blog tersebut.
Lomba itu diadakan untuk membiasakan diri para blogger agar mampu menulis dengan bahasa Indonesia yang baik dan benar. Dengan begitu seorang blogger akan memiliki peran tersendiri dalam mempublikasikan khasanah ilmu, dan kesusastraan Indonesia di ranah maya.
Para pengelola blog atau blogger seharusnya bangga dengan bahasa kita. Kebanggaannya itu harus dipublikasikannya dalam bentuk tulisan atau postingan di blog yang senantiasa mencerminkan kebanggaan dan kecintaan kepada bahasanya sendiri. Berusaha untuk menyuguhkan informasi yang dapat dipahami dan dimengerti dengan bahasa Indonesia yang mudah dicerna oleh siapa saja para pengguna inernet (netter) yang membaca blognya itu.
Kenapa kita tak bangga dengan bahasa Indonesia? Jawabnya, karena kita tidak membiasakan diri menulis dan membaca dalam bahasa Indonesia yang baik dan benar. Oleh karena itu, peran guru TIK sangat penting agar mampu mengarahkan para peserta didiknya untuk mampu menulis dalam blog mereka dalam bahasa Indonesia yang baik dan benar.
Sebagai seorang pengajar mata pelajaran TIK di SMP, hal  di atas itulah yang saya lakukan. Saya pun mengumpulkan alamat link blog peserta didik dalam sebuah blog di http://materi-tik-smp.blogspot.com/. Dengan begitu, saya bisa memantau tulisan-tulisan mereka, dan mengambil tulisan terbaik untuk diterbitkan dalam majalah sekolah yang bernama GEMA SMP Labschool Jakarta. Mari bangga berbahasa Indonesia.
Artikel ini juga saya publikasikan di sini.
Salam Blogger Persahabatan
Omjay